BERITA

Obrolan Ekspor “UK Menanti: Membuka Pasar Gerbang Inggris dengan Produk Sustainable dan Inovatif Indonesia”

23 Juli 2024

Pusat Pelatihan Sumber Daya Manusia Ekspor dan Jasa Perdagangan (PPEJP) menyelenggarakan Obrolan Ekspor dengan tema “UK Menanti: Membuka Pasar Gerbang Inggris dengan Produk Sustainable dan Inovatif Indonesia” yang berlangsung secara daring di Jakarta, Senin (22 Juli). Acara tersebut dibuka Kepala PPEJP, Sugih Rahmansyah.

Kepala PPEJP dalam arahannya mengatakan, masyarakat saat ini harus tahu pentingnya meningkatkan kesadaran sebagai konsumen untuk mulai mempertimbangkan produk ramah lingkungan yang berkelanjutan (sustainable) dengan desain yang inovatif, sehingga dapat memberi efek jangka panjang dalam menjaga bumi kembali hijau.

Acara tersebut dipandu Analis Perdagangan Ahli Muda PPEJP, Iera Khaerani dengan narasumber Atase Perdagangan London, Ayu Siti Maryam dan dari PT Widaya Inti Plasma, Vincentious Budianto.

Dalam kesempatan tersebut, Atdag London menjelaskan tentang peluang ekspor produk sustainable ke Inggris.

Selanjutnya, Vincentious menjelaskan bagaimana melakukan ekspor ke Inggris dengan regulasi dan tantangannya agar dapat bersaing dengan negara-negara lain.