BERITA

Webinar Seleksi Export Coaching Program 2024

19 April 2024

Pusat Pelatihan Sumber Daya Manusia Ekspor dan Jasa Perdagangan (PPEJP) bekerja sama dengan Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Jawa Barat menyelenggarakan Webinar Seleksi Export Coaching Program (ECP) 2024 yang berlangsung secara daring di Jakarta, Kamis (18 April). Acara tersebut dibuka Kepala PPEJP, Sugih Rahmansyah.

Dalam sambutannya, Kepala PPEJP mengatakan bahwa pada tahun 2023, neraca perdagangan Indonesia surplus USD 36,91 miliar.

Kepala PPEJP menambahkan, program pendampingan ekspor bagi UKM melalui ECP sangat membantu UKM untuk berkompetisi di pasar dalam negeri dan global.

Ketua Tim Pendampingan Ekspor, Junianto menjelaskan bahwa ECP bertujuan agar pelaku usaha mampu menjalankan bisnis ekspor secara efektif, melakukan perbaikan dalam segi manajemen, produksi, promosi dan pemasaran.

Coach ECP wilayah Jawa Barat, Pekik Warnendya menerangkan bahwa program pendampingan ekspor untuk pelaku usaha yang berorientasi ekspor akan berlangsung 8–10 bulan. Hal ini bertujuan agar program pendampingan dapat memberikan manfaat kepada para pelaku ekspor dalam mengembangkan usahanya menembus pasar ekspor.

ECP merupakan wujud nyata yang dilakukan Kementerian Perdagangan dalam rangka meningkatkan peran UKM dalam kinerja ekspor dan meningkatkan jumlah UKM eksportir yang pada akhirnya dapat meningkatkan pertumbuhan perekonomian nasional.