Pelatihan Ekspor di Jakarta dan Busines Matching di Malang

Dalam rangka peningkatan kapasitas SDM ekspor, Pusat Pelatihan SDM Ekspor dan Jasa Perdagangan Sekretariat Jenderal Kementerian Perdagangan menyelenggarakan pelatihan “Bagaimana Memulai Ekspor” pada tanggal 2-4 Agustus di Jakarta diikuti 36 pelaku usaha. Pelatihan ini dibuka oleh Kepala Bagian Tata Usaha PPEJP Sutyaningsih.

Melalui pelatihan ini diharapkan para pelaku usaha termotivasi untuk melakukan ekspor dan mengetahui hal-hal yang perlu dipersiapkan untuk memulai ekspor. Pada pelatihan ini diberikan pengetahuan praktis mengenai persiapan internal perusahaan, cara menentukan harga ekspor dan mencari data potensial buyer.

Sementara itu pada tanggal 3-4 Agustus di Malang dilaksanakan kegiatan Business Matching yang merupakan tahap ke-6 pada program pendampingan ekspor (export coaching program) wilayah Malang yang diikuti sebanyak 30 UKM peserta ECP. Kegiatan ini sebagai upaya untuk mempertemukan peserta ECP Malang dengan potensial buyer yang difasilitasi perwakilan perdagangan RI di luar negeri. Diharapkan melalui kegiatan ini akan terjadi transaksi ekspor guna keberhasilan peserta ECP menembus pasar ekspor.